Minggu, 27 November 2011

Sejarah labschool

Nah kali ini saya akan bercerita tentang sejarah sekolah saya yaitu labschool.SMP UNJ ini berdiri mulai tahun ajaran '68.Sekolah ini didirikan oleh Yayasan pembina IKIP jakarta pada tahun yang sama.Pendirian sekolah ini berdasarkan SK kanwil P&K No.Kep.854P/101.A1/1/93 tertanggal 15 Maret 1993.

Nah pasti banyak yang penasaran mengapa sekolah ini disebut labschool???????????.
Semula berdasarkan SK Direktur Jendral Perguruan Tinggi No.111,tertanggal 20 November 1968,dilingkungan IKIP Jakarta hanya ada/berdiri SMP,SMA,&SPG saja.Lalu satu tahun kemudian Yayasan Putera Sejahtera bergabung dan mendirikan TK dan SD.Saat itu oleh pemerintah itu dimaksudkan untuk sekolah latihan mengajar,latihan pendidikan bagi SPG.Oleh karena itulah sekolah ini disebut sebagai "Laboratorium school" dan disingkat menjadi "Labschool"

Nah setelah berbagai kejadian tahun 1986 PPSP[Proyek perintis sekolah pembangunan(Nama Labschool pernah ditambah kan PPSP)] berakhir dan sekolah ini  diserahkan kepadakanwil Depdikbud setempat oleh departemen P&K pada tanggal 21 Januari 1986 dan untuk  seterusnya dilaksanakan serah terima pengelolaan oleh mantan rektor IKIP jakarta kepada kakanwil Depdikbud DKI Jakarta.Dan disitulah sekolah ini berubah nama menjadi SDN Komp.IKIP Jakarta,SMP 236,&SMA 81 dan untuk TK tetap berstatus swasta dengan nama TK IKIP Jakarta.
Namun pada tahun ajaran baru'92-93',SLTPN 236 pindah ke daerah cakung dan menyusul SMUN 81 pindah ke daerah cipinang melayu.Atas himbauan masyarakt pendidikan dan kanwil Depdikbud DKI Jakarta yang mempercayakan sistem pengajaran Yayasan pembina IKIP Jakarta,maka dibukalah kembali sekolah berkualitas dengan nama SLTP & SMU Labschool sebagaimana yang kita kenal sampai sekarang ini.

Lalu kenapa ada Labschool Jakarta,Labschool Kebayoran.&Labschool Cibubur??????/
Dibukanya Labschool Kebayoran sebagai upaya pelayanan pendidikan kepada masyarakat.Labschool Jakarta kan ada di rawamangun,Jakarta timur sedangkan banyak masyarakat jakarta selatan yang bersekolah di Labschool Jakarta saat itu,sehingga pada tahun ajaran 2001/2002 dibukalah labscool kebayoran yang ada sekarang ini.Sedang labschool adalah labschool ketiga yang bau dibuka tahun 2011 ini.

Demikian sejarah sekolah saya ini......................


Tidak ada komentar:

Posting Komentar